Penyebab dan Langkah Perbaikan Mouse Computer

Beberapa gejala yang mungkin terjadi pada mouse yang rusak sehingga kita dapat mengambil tindakan yang tepat untuk memperbaikinya.

LED pada bagian bawah mousetidak menyala

Pada mouse optik (optical mouse) ada lampu LED (biasanya mengeluarkan cahaya berwarna merah) yang menyala dibagian bawah mouse, saat USB jack pada mouse dihubungkan ke USB port pada komputer, ada dua buah kabel  power didalamnya yang mengalirkan daya sebesar 5volts dari komputer ke perangkat mouse biasanya warna merah (+5volts) dan warna hitam (Ground).



Dalam kasus ini, lampu LED pada mouse sama sekali tidak menyala, hal tersebut mengindikasikan adanya kabel (merah, hitam, atau keduanya) yang terputus, mungkin karena adanya tarikan yang kuat sehingga kabel terputus dibagian dalamnya. Atau bisa sajahal tersebut mengindikasikan lampu LED yang sudah rusak.

Penyebab
  1. Ada kabel yang terputus (di dalam).
  2. Lampu LED sudah rusak dan harus diganti dengan lampu LED baru.

Alat yang Digunakan
  1. Obeng plus (+) berukuran kecil
  2. Multitester
  3. Solder + Timah Solder
  4. Gunting/Tang untuk memotong
  5. Kabel USB dan lampu LED (bila perlu)



Langkah Langkah perbaikan
Buka cassing (penutup) mouse dengan obeng plus (+) kecil (simpan baut dengan hati-hati agar tidak hilang). Kemudian potong kabel mouse menggunakan gunting atau tang pemotong, usahakan potong pada pangkalnya, sisakan sekitar 1cm atau 2cm.

Uji kabel yang telah terpotong tadi dengan multitester (atur multitester pada ohm-meter), fokuskan pengujian pada kabel merah dan hitam (uji kabel yang lain bila perlu), jika hasil pengujian menunjukkan kabel tidak terhubung (terputus didalam), potong kabel hingga bagian yang terputus ditemukan, atau ganti kabel dengan yang sejenis bila memungkinkan (bisa di-”kanibal” dari mouse rusak lain atau membeli dari toko elektronik).

Jika sudah tidak ada masalah, atau memang tidak ada masalah, pasang kembali kabel pada mouse menggunakan solder dan timah dengan kuat, pastikan warna kabel dipasangkan pada tempatnya semula.

Jika kabel masih tidak menyala, kemungkinan selanjutnya adalah lampu LED yang sudah rusak, perbaiki dengan cara mencabut lampu LED dengan melepas kaki lampu LED dengan solder, pastikan board bersih dari sisa timah bekas pelepasan, gunakan lampu LED baru (cabut dari mouse bekas atau beli dari toko elektronik), hati-hati jangan sampai posisi kutub positif dengan negatif tertukar. Pasang dengan kuat menggunakan solder dan timah
Jika sudah selesai, coba hubungkan USB jack mouse pada USB port Komputer, bila sudah tidak ada masalah pasang kembali cassing mouse.(Baca juga : Macam-macam Mouse)

Tombol pada mouse tidak dapat di-klik
Pada umumnya mouse terdiri dari dua tombol (kiri dan kanan) dan satu scroll-button (tombol gulir) diantara tombol kiri dan kanan, dalam kasus ini mouse tidak dapat di klik, biasanya tidak terdengar bunyi “klik” saat tombol ditekan.

PenyebabKerusakan pada tombol mouse, biasanya karena pemakaian yang berlebihan atau memang karena mouse sudah berumur cukup lama, ini juga umumnya terjadi pada mouse yang digunakan oleh publik dengan intensitas penggunaan yang padat, misalnya lab komputer atau warnet. 

  1. Alat yang Digunakan
  2. Obeng plus (+) berukuran kecil
  3. Solder + Timah Solder
  4. Tombol mouse yang masih bagus (baru atau mencabut dari mouse bekas)

Langkah Perbaikan
Buka cassing mouse dengan melepas baut menggunakan obeng plus kecil,

Lepas tombol mouse yang rusak dengan bantuan solder (panaskan timah pada kaki tombol hingga tombol dapat dicabut), bersihkan board dari sisa timah yang mungkin masih menempel
Pasang tombol dengan hati-hati, sesuaikan posisinya seperti tombol sebelumnya, hal tersebut guna mengantisipasi tombol mouse yang tidak pas dengan cassing mouse.

Setelah tombol mouse terpasang, uji cobakan terlebih dahulu fungsi klik kanan dan klik kiri pada komputer, jika sudak tidak ada masalah, pasang kembali cassing mouse.

Lampu menyala, tombol dapat di-klik, tapi cursor tidak bergerak
Kabel mouse telah terhubung ke komputer, lampu bagian bawah mouse menyala dan tombol dapat di klik dengan baik (biasanya ditandai dengan respon pada desktop saat tombol kanan ditekan), namun cursor pada desktop tidak bergerak saat mouse digeser, atau gerakan cursor tidak sesuai dengan gerakan mouse.

Penyebab dan Solusi
Biasanya (sepanjang pengalaman penulis) hal tersebut disebabkan oleh:
Alas mouse licin, mouse optik perlu alas dengan tekstur yang agak kasar dengan warna gelap, alas seperti kaca atau plastik (sampul buku) umumnya memantulkan cahaya meskipun sedikit. Gunakan alas khusus untuk mouse optik.

Optik mouse sudah rusak, meskipun lampu mouse tetap menyala, namunfungsi optiknya telah rudak sehingga dapat dipastikan LED-nya harus diganti, ikuti langkah pada kasus pertama untuk mengganti optik mouse.


Coba gunakan mouse pada komputer lain bila memungkinkan, jika hasilnya mouse dapat digunakan dengan baik maka kemungkinan besar perangkat mouse tidak terdetekdi dengan baik pada sistem operasi, gunakan software seperti MouseFix untuk mendeteksi masalah (mungkin driver, registry, file yang hilang atau apapun masalahnya). 

Related

Tips & Triks 1117678999239436957

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

    Comments

    item