Menghilakan Stuck Pixel Pada Monitor Dengan Alat Sederhana

Cara memperbaiki monitor yang terkena stuck pixel ini dengan alat-alat sederhana, perlu di ingat, dengan menggunakan cara yang saya berikan di bawah bisa saja stuck pixel yang ada pada monitor sobat bisa hilang, dan tidak menutup kemungkinan juga stuck pixel yang ada pada monitor sobat hanya berkurang.


Untuk menghilakan Stuck Pixel dengan cara ini memang susah susah gampang, ada yang langsung hilang, ada juga yang lumayan susah untuk dihilangkan. Untuk yang lumayan susah untuk dihilangkan ini, sobat harus benar-benar bersabar, jangan sampai emosi sobat meluap dan sobat dengan kasar untuk menekan monitor yang ingin sobat perbaiki. Hal ini bukannya menghilangkan stuck pixel yang ada, tetapi malah akan menambah kerusakan pada monitor sobat, intinya bersabar.



Tekan Menggunakan Kain Halus



  • Sobat siapkan kain halus yang ingin sobat gunakan
  • Lembabkan kain tersebut dengan air ( jangan terlalu basah)
  • Lihat letak stuck pixel yang ada pada monitor lcd sobat dan kemudian matikan komputer sobat.
  • Tekan dengan kain pada bagian yang terkena stuck pixel tadi perlahan-lahan ( jangan tekan monitor sobat terlalu kuat, karena akan bisa memperlebar stuck pixel pada monitor sobat)
  • Jika stuck pixel yang ada pada monitor sobat belum hilang, sobat bisa mengulanginya kembali.
Tekan Menggunakan Bagian Pensil Bagian Tumpul



  • Siapkan Pensil (tererah sobat mau pensil apa, yang penting pensil sobat ada bagian yang tumpul)
  • Ingat! Gunakan bagian pensil yang tumpul, bukan yang runcing, tetapi bagian yang tumpul.
  • Letakkan bagian pensil yang tumpul tadi di atas layar monitor sobat yang terkena dead pixel tadi.
  • Tekan Perlahan dengan berhati-hati agar tidak ada sesuatu hal yang dapat merusak monitor sobat.
  • Bila kerusakan Stuck Pixelnya tidak parah, pasti akan hilang, tetapi jika Stuck Pixelnya lumayan parah, sobat harus bersabar untuk menghilangkannya.
Panaskan Layar Monitor


  • Siapkan kain yang halus dengan air hangat
  • Basahi kain yang sobat miliki tadi dengan air hangat yang sudah di siapkan.
  • Ingat letak stuck pixel yang ada pada monitor sobat, dan matikan komputer sobat
  • Letakkan kain yang sudah di lembabkan denga air hangat tadi di atas layar yang terkena stuck pixel.
  • Jika Stuck Pixelnya tidk hilang, sobat bisa mengulanginya kembali dari langkah pertama.

Related

Tips Computer 8642009462827461508

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

    Comments

    item