Cara Mengatasi Aplikasi yang Tidak Bisa Dibuka Di Windows 10

Menghadapai aplikasi di Windows 10 tidak mau bekerja baik. Bisa jadi karena masalah dengan Store, sehingga tidak bisa men-download atau tidak bisa memperbarui aplikasi yang telah terpasang, atau aplikasi e-mail mogok saat startup/peluncuran tanpa alasan yang jelas.

Masalah apa pun yang muncul di Windows 10 versi 1511 dan di bawahnya, satu-satunya jalan adalah meng-uninstall dan menginstal ulang aplikasi tersebut. Jika itu merupakan sebuah aplikasi built-in, kamu mungkin cuma bisa berharap ada update untuk membersihkan data sampah yang mengganggu sistem.
Namun kalau kamu sudah memiliki Windows 10 Anniversary Update, kamu sangat beruntung. Dengan Windows 10 Anniversary Update, Microsoft telah memperkenalkan fitur “App Reset” di dalam menu Settings.
Dengan adanya fitur “App reset” ini, kamu makin dipermudah dalam memperbaiki aplikasi yang suka crash alias FC (Force Closed). Yang harus kamu lakukan cuma menyetel ulang semua pengaturan dan data dalam aplikasi yang diberikan sehingga aplikasi bakal dikembalikan ke posisi semula seperti waktu pertama kali diinstal dari Store – memperbaiki bugs dalam aplikasi tanpa memaksa uninstall.



Jika posisi kamu ada di Windows 10 Anniversary Update dan memiliki aplikasi yang stuck, berikut adalah cara untuk memperbaikinya.
·         Buka Pengaturan –> System 


·         Di bawah sub system, klik Apps & features.
·         Cari aplikasi tersebut.
·         Setelah memilih aplikasi, klik Advanced options


·         Klik Reset.

·         Semua data akan dihapus, termasuk bug apa pun yang menyebabkan aplikasi tidak bekerja.


Related

Info Up Date 7553338892592887410

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

    Comments

    item